Deprecated: Required parameter $output follows optional parameter $depth in /home/pkaykstj/andiandaria.trinita.ac.id/wp-content/themes/jannah/framework/classes/class-tielabs-mega-menu.php on line 451
Pertemuan 11 (Rangkaian Sekuensial – Multivibrator using EWB) – Charissa
Sistem Digital Praktikum

Pertemuan 11 (Rangkaian Sekuensial – Multivibrator using EWB)

11.1 Tujuan Pembelajaran/Kompetensi Akhir

1. Mampu memahami prinsip kerja Multivibrator sebagai pembangkit frekuensi sinyal digital
2. Mampu mengidentifikasi jenis-jenis dan mensimulasikan Multivibrator Digital
3. Mampu menganalisis proses sinyal digital yang dihasilkan oleh Multivibrator

11.2 Teori Dasar

Multivibrator merupakan rangkaian dasar digital yang berfungsi untuk menghasilkan sinyal digital dalam bentuk frekuensi atau aliran data digital yang menjadi basis clock atau timer.

Jenis-jenis multivibrator dibedakan atas tiga jenis, yakni astabil (astable), bistabil (bistable) dan monostabil (monostable) pada Gambar 11.1.

Gambar 11.1 Jenis-jenis multivibrator berdasarkan karakteristik frekuensi sinyal digital output.

  • Astable adalah jenis multivibrator yang berkarakteristik menghasilkan luaran sinyal digital secara kontinyu dalam frekuensi tertentu.
  • Bistable adalah jenis multivibrator yang berkarakteristik menghasilkan luaran sinyal dua kondisi stabil yakni set dan reset.
  • Monostable adalah jenis multivibrator yang berkarakteristik menghasilkan luaran sinyal tunggal atau mono signal.

11.3 Prosedur Simulasi Percobaan (EWB atau Multisim)

1. Rangkailah diagram elektronika pada Gambar 11.2 – 11.4 dengan mengacu pada jenis dan ukuran komponen yang dibutuhkan pada masing-masing rangkaian.
2. Hubungkan output setiap rangkaian dengan osiloskop digital yang tersedia di EWB atau Multisim.

Gambar 11.2 Rangkaian Multivibrator astable dengan IC Timer 555.

Gambar 11.3 Rangkaian multivibrator dengan IC 4069 dan f=10 Khz.

Gambar 11.4 Rangkaian astable multivibrator dengan IC 4069 dan f=100 KHz.

11.4 Tugas/Laporan Praktikum

Dapatkanlah data-data sebagai berikut.
1. Berapakah frekuensi sinyal yang terukur oleh Osiloskop pada setiap output rangkaian sinyal digital pada Gambar 11.2 – 11.4.
2. Jelaskan hasil simulasi yang anda peroleh dan apa saja yang berpengaruh pada output frekuensi sinyal digital pada setiap rangkaian.
3. Simulasikanlah rangkaian pada Gambar11.5 berikut ini dan tunjukkan hasil screenshoot dari Osiloskop yang mengukur jenis sinyal output yang dihasilkan oleh rangkaian tersebut.

Gambar 11.5 Rangkaian monostable multivibrator.

11.5 Daftar Pustaka

1. Givone DD. Digital principles and Design. Palgrave Macmillan; 2003.
2. Saha A, Manna N. Digital principles and logic design. Jones & Bartlett Learning; 2009 Jan 28.
3. Maini AK. Digital electronics: principles, devices and applications. John Wiley & Sons; 2007 Sep 27.
4. Singh AK. Digital Principles Foundation Of Circuit Design And Application. New Age International; 2006.
5. Leach DP, Malvino AP. Digital Principles and Applications. Glencoe/McGraw-Hill; 1994 May 1.


Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button